kamu harus baca dulu cerita paruh pertama pada postingan sebelum ini.
paruh kedua dibuka dengan kedatangan Daniel dan Carla ke The Avilon... bagus Daniel! saat ini Daniel adalah koki utama pada The Silver Ray dan Carla adalah asisten pribadinya, keliatan banget kalo Daniel sudah berubah... mungkin udah sedikit dipengaruhi oleh Dark Force :D paling enggak setelan bajunya udah lebih keren :) mungkin ini jadi masa transisi bagi karakter Daniel untuk season 2.
dan... akhirnya Daniel pun bertemu Maddie. menurutku Daniel tidak bisa menyembunyikan perasaan bahwa dia masih mengharapkan cintanya Maddie. ehm, wajar aja kali ya... karena mereka berdua sudah bersama sejak kecil (dan kayaknya pula sudah selama itu Daniel menyimpan perasaannya)... jadilah lagu kedua malam ini adalah "Here Without You"-nya 3 Doors Down. beuh, lagu ini pas banget emang buat seseorang yang merindu...
lagu ini bercerita tentang kesepian dan kerinduan ketika seseorang yang dekat di hati telah pergi (mungkin juga sudah bersama dengan orang lain)... dan kedamaian karena kita masih bisa bersama (meskipun hanya) dalam mimpi... hiks, jadi pengen curhat juga denger lagu ini :(... lagu ini sendiri dirilis pada tahun 2003. sama kayak lagu pertama tadi, aku juga suka dengan lagu ini...
badai belum berakhir... Selena memecat Harry! Harry harus meninggalkan The Avilon... dia memutuskan untuk tidak memberitahu Maddie bahwa Harry boleh jadi adalah ayah biologis dari Maddie. tapi tunggu dulu... saat membereskan berkas-berkas di meja, Harry menemukan sesuatu! apakah itu? kayaknya kita harus nunggu season 2 tayang baru bisa tau isi map yang tampaknya menarik perhatian Harry :)
Daniel memutuskan untuk bekerja-sama dengan pemilik baru The Avilon dan membuat beberapa kesepakatan. Daniel akan menyusun menu baru dan menyematkan namanya di situ. dia juga sepakat untuk hadir paling tidak dua hari dalam seminggu ke The Avilon dan menempatkan asisten yang akan dia pilih sendiri. dia akan memilih sendiri koki-eksekutif The Avilon yang baru.
Alex mengajak Maddie untuk keluar dan membuat restoran baru bersama. tapi Maddie bersikukuh untuk bertahan di The Avilon, karena merasa bahwa dia berdarah Avilon. dan Alex memberitahu bahwa Maddie mungkin bukanlah seorang Avilon, karena Harry boleh jadi adalah ayah biologis dari Maddie.
dan episode ini ditutup dengan sempurna dengan "Boom Boom Pow" yang dipopulerkan oleh The Black Eye Peas (2009). masih inget lagunya? seingatku ini adalah lagu pertama pada episode pertama... jadi pas banget kan kalo ditaro di bagian akhir dari episode terakhir :) satu hal lagi yang menarik adalah pada episode awal lagu ini dinyanyikan oleh seluruh kru The Avilon sambil mengenalkan satu-persatu karakter dan jabatannya di restoran. nah pada episode 13, lagu ini justru digambarkan sebagai "pertarungan" dan "perpecahan" yang terjadi di antara semua kru. dan ngomong-ngomong lagu ini juga adalah jingle yang dipake buat iklan TV serial ini (dengan adegan khasnya, bumbu-bumbu dapur yang terhentak di atas speaker).
ceritanya saat ini kru terbelah dua menjadi kubu Madex (Maddie-Alex): Harry, Juan, Winston, Gayle dan kubu Daniel-Carla-Selena: Thou, Rico, Bec. sementara kru yang (kayaknya) belum memihak adalah Nelson bartender dan Britney-Paula resepsionis. terus mo dibawa kemana nih The Avilon kalo krunya aja terpecah jadi dua kubu kayak gini? apakah Alex akan dipecat? trus map apa tuh yang dibawa-bawa Harry? kira-kira gimana jadinya ya hubungan Maddie dan Daniel? wah... ada lebih banyak pertanyaan daripada jawaban nih pada episode 13 ini :D
jadi?... jelas bahwa episode ini bukan akhir dari serial ini :D akhir yang mengambang ini pastinya akan berlanjut pada season berikutnya. entah akan tayang lagi atau tidak di Indonesia (khususnya di Metro TV).
nb: sebenernya ada epilog yang rada lebay menurutku :D masa ngebandingin serial ini dengan drama Kurosawa? ada-ada aja :D
5 komentar:
Link video "here without you"nya the kitchen musical
video resminya belum diunggah :)
tapi kalo mo liat versi aslinya 3 Doors Down bisa klik di sini:
http://www.youtube.com/watch?v=kPBzTxZQG5Q&feature=g-hist&context=G2958c21AHTvf8JgAQAA
pantes di tongkrongin tiap malam minggu tdk muncul2.
kabarin ya bro, klo dah tayang lagi :) thx before
ok i will! mudah-mudahan aja season 2 tayang di indonesia juga.
thanks udah komen ya! :)
Posting Komentar